Wellcome.........

Karakteristik


Karakteristik Software

Penting untuk memeriksa karakteristik software, yang membedakannya dari hal lainnya yang dapat dibangun/dibuat oleh manusia. Software merupakan elemen sistem yang bersifat logikal, karakteristik software diantaranya :
Karakteristik Software
  1. Software dibangun/direncanakan, bukan barang pabrikan dalam artian umum Walaupun sepertinya ada kesamaan antara Pengembangan software (software development ) dan pembuatan hardware (hardware manufacture ), tetapi kedua aktivitas ini secara mendasar sangat berbeda. Dalam kedua aktifitas, kualitas yang baik didapat melalui perancangan yang baik, dan melakukan konstruksi untuk produk tetapi dengan pendekatan yang berbeda.
  2. Software tidak lekang oleh waktu Hardware dapat habis dimakan waktu (wear out), dan ketika terjadi kerusakan atau kesalahan padahardware, yang dapat dilakukan adalah dengan mengganti bagian yang rusak dengan yang baru, tetapi hal tersebut tidak berlaku dalam software. Jika terjadi kerusakan atau kesalahan pada software maka kesalahan tersebut dapat mengindikasikan kesalahan pada saat perancangan
  3. Kebanyakan software merupakan ‘custom-builts’ dari pada dibuat untuk suatu kepentingan tertentu Jika dalam perancangan suatu hardware seorang perancang cukup menggambarkan rancangannya, kemudian membangun/membuat hardware yang dimaksud, tetapi tidak demikian dengan software, tidak ada gambar yang dapat mendeskripsikan komponen software.

No comments:

Post a Comment